Alat / Bahan
yang diperlukan :
- Telur
dengan kualitas terbaik
- Abu gosok.
- Bubuk bata merah Lumpur
- Garam dapur
- Air bersih secukupnya
- Ember plastik
Langkah - langkah
proses pembuatan sebagai berikut:
- Pertama
sekali, cuci bersih telur dan gosok kulitnya agar kotoran hilang dan
pori-porinya terbuka,
- Selanjutnya, buatlah adonan dengan cara mencampur
abu gosok dan juga batu merah bersama dengan garam. Adapun perbandingannya
adalah 2:2:3.
- Agar menyerupai pasta, tambahkanlah sedikit air
pada adonan Anda.
- bungkuslah telur dengan menggunakan adonan, ketebalannya
kira-kira 1 cm.
- Agar adonan tidak lepas dari kulit telur, bungkus
lagi dengan plastik.
- Simpanlah telur yang sudah ditutup tersebut ke
dalam ember plastik. Simpan selama kurang lebih 15 hari.
- Selanjutnya, panenlah telur dan buanglah adonan
yang menempel pada kulitnya.
- Kemudian rebus sampai matang.
Merebus
telur sangat mudah dilakukan, Tanpa pengetahuan khusus, hasil rebusan telur
akan cacat, yaitu bagian kuning muncul di permukaan atau telur hasil rebusan
sulit dikupas, sehingga pada saat dipaksa dikupas telur menjadi tidak mulus.
Berikut ini tip merebus dalam skala kecil, sehingga telur dapat dikupas dengan baik :
Berikut ini tip merebus dalam skala kecil, sehingga telur dapat dikupas dengan baik :
- Cuci telur sampai bersih dari
kotoran yang biasa menempel pada telur, kotoran menyebabkan bau busuk jika
ikut direbus.
- Siapkan panci.
- Masukkan telur yang akan
direbus ke dalam panci, usahakan agar jarak antar telur tidak terlalu
rapat.
- Isi air sampai telur tenggelam.
Singkirkan telur yang mengapung, telur yang mengapung dipastikan adalah
telur yang rusak.
- Mulailah dengan api kecil
(telur akan pecah jika dikenai panas yang tiba tiba).
·
Sedikit demi sedikit besarkan nyala api, setelah air
mendidih kecilkan api (api sedang) tetapi jaga agar air tetap mendidih dengan
riak kecil (jika api dibiarkan besar dan riak air terlalu besar, kemungkinan
besar telur akan pecah).
No comments:
Post a Comment